Bisa dibilang trenologi kali ini sedang dalam era gadget, buktinya dengan permintaan gadget yang kian memuncak di Indonesia. Banyak perusahaan smartphone yang berlomba-lomba memprediksi perkembangan teknologi yang akan datang dan berencana memproduksikannya ke pasar Indonesia. Produsen teknologi asal Negara Taiwan, Asus, kembali mengeluarkan notebook tebaru tahun 2016 ini yang dilabeli Asus A456. Jenis Notebook ini mengusung teknologi USB Type C dan Intel Skylake yang menjadi salah satu keunggulan dari produk ASUS.
Bagi para pecinta laptop, nettbook Asus khususnya di tanah air, tentunya anda semua ingin tau tentang perkembangan teknologinya, spec dan harganya dipasaran bukan. Sebenarnya perbedaan dengan tahun kemarin tahun 2015 tidak begitu signifikan, mungkin ada beberapa type produk terbaru di tahun 2016 ini, untuk harga relatif terjangkau. Mari simak lebih lanjut dibawah ini.
Produk Notebook Asus A456 terbaru yang dirilis kali ini dirancang dengan port USB Type C, yang merupakan port standard terbaru dalam dunia digital, dan memiliki kecepatan transfer yang lebih dibanding USB standard. Tak hanya itu, Asus A456 juga dibekali dengan prosesor mumpuni yakni Intel Core generasi keenam. Selain didukung Intel Skylake, Asus A456 dihubungkan dengan GPU Nvidia 930. Dengan dua kolaborasi kekuatan CPU dan GPU tersebut, notebook Asus A456 memiliki performa yang andal. (sumber okezone).
Di lihat dari dalamnya yang mempunyai tenaga yang bagus, Asus A456 ini juga dilengkapi dengan bentang layar 14 inci dengan panel layar LED. Adapun kapasitas RAM bisa ditingkatkan hingga 12 GB dengan tipe DDR3L 1600.
Untuk urusan daya tahan, Asus A456 menggunakan baterai 2 cell 38Whr berjenis Li-Polimer. Sedangkan untuk penyimpanan data, kapasitas storage sebesar 500 GB dan bisa dimaksimalkan hingga 2 TB. Bicara tentang harga, Asus A456 dibanderol Rp7.699.000. (sumber okezone).
Demikian informasi selengkapnya tentang harga terbaru dari Notebook Asus A456 teknologi USB Type C dan Intel Skylake beserta spesifikasinya dan kisaran harganya, semoga bermanfaat dan dapat menambah wawasan dalam membeli laptop, terimakasih sudah berkunjung di blog berbagi informasi menarik, jangan lupa share dan like jika pembaca suka dengan artikel ini.
EmoticonEmoticon